Kamis, 26 Maret 2015

diari : DEMAM KOREA

kenapa ya orang-orang sekarang pada demam korea?
mulai dari aku SMA sampai sekarang semester akhir di kuliah sepertinya korea semakin parah merasuki kehidupan remaja tanah air ini. teman-temanku sangat suka korea, sampai-sampai koleksi foto di HPnya adalah artis korea, punya banyak kaset korea ( hampir satu keranjang tuh ), bahkan ngomong sehari-hari ala korea... cape deeeeh !!!!! bahkan adikku sekarang juga malah demam korea tingkat dewa !. parahkan ?

entahlah.. aku suka nonton. tapi enggak gitu-gitu banget lah.. enggak sampai ngerelain duit jajan untuk beli kaset atau kuota internet untuk nonton korea. enggak gitu juga kelesssssss !!!!! aku jujur lebih suka film indonesia karena nyambung dengan kehidupan kita. adegannya sopan,, gak ada ciuman sana sini. kecuali film horor yaaah... itu aku enggak suka juga. karena bukan horor tapi malah seperti film porno. ya iyalah film horor kok malah yang ditonjolin yang enggak-enggak.

entah dimanalah kepribadian bangsa ini sekarang. apa karena globalisasi orang-orang menjadi aneh. apa karena akses internet mudah mereka lebih menyukai budaya luar. apa memang mereka lebih kreatif. kasian insonesiaku yang remajanya lebih banyak menghabiskan waktu untuk menonton film luar dan mendengarkan lagu-lagu luar. bahkan lagu dangdut sangat jarang didengar, apalagi lagu daerah. entahlah ,, galau eiiikeeeh !!!!.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar